logo

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Negeri Muara Bulian

Jl. Jend. Sudirman No.1, Kec. Muara Bulian, Kab. Batang Hari, Jambi 36613

Alamat

Alamat






NILAI IPK NILAI IKM

 

NILAI ZI-SPAK NILAI ZI-SPKP

 

  • Berita Terbaru Mahkamah Agung

    • Ketua Mahkamah Agung Resmikan Lapangan Tenis Mahkamah Agung

      jakarta " Humas : Ketua Mahkamah Agung Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.h., M.h Meresmikan Lapangan Tenis Mahkamah Agung Pada Rabu, 24 April 2024 Bertempat Di Lantai 9 Gedung Serbaguna Mahkamah Agung.

      mengawali Sambutannya Ketua Ma Mengucapkan Rasa Syukur Atas Selesainya Pembangunan Fasilitas Lapangan Tenis Di Kompleks Mahkamah Agung.

      lapangan Tenis Ini Tentunya Bukanlah Sekadar Fasilitas Olahraga Biasa, Tapi Juga Simbol Dari Tradisi Yang Telah Tertanam Di Tengah Warga Peradilan. Sudah Sejak Lama, Olahraga Tenis Telah Menjadi Bagian Integral Dari Kehidupan Aparatur Peradilan, Ujar Guru Besar Universitas Diponegoro Ini.

      dirinya Menambahkan, Tenis Tidak Lagi Menjadi Sekedar Aktivitas Fisik Semata, Tetapi Juga Menjadi Ajang Untuk Membangun Persaudaraan, Kebersamaan, Berbalut Semangat Sportivitas Yang Positif.

      pada Kesempatan Yang Sama, Ketua Persatuan Tenis Warga Peradilan (ptwp) Daerah, Dr. Drs. Muhammad Yunus Wahab, S.h., M.h, Dalam Laporannya Menyampaikan, Lapangan Tenis Ini Merupakan Pengganti Lapangan Tenis Yang Lama, Pengerjaannya Sejak 1 September 2022, 2 Bulan Sebelum Ptwp Nasional Di Selenggarakan Di Semarang.

      menurutnya Lapangan Tenis Ini Juga Masih Terdapat Kekurangan, Sehingga Diharapkan Kedepannya Akan Dibenahi Lagi.

      hal Senada Juga Disampaikan Ketua Umum Ptwp Pusat, Dr. Prim Haryadi, S.h., M.h, Walaupun Masih Ada Beberapa Kekurangan Yang Perlu Di Benahi Namun Kita Bersyukur Karena Kita Telah Memiliki Lapangan Tenis Sendiri Yang Berada Di Lingkungan Kantor Mahkamah Agung.

      lebih Lanjut Mantan Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Ini Mengatakan, Olahraga Tenis Ini Merupakan Olahrga Resmi Yang Selama Ini Dimiliki Mahkamah Agung, Yang Tentunya Dengan Keberadaan Lapangan Tenis Ini, Diharapkan Selain Dapat Meningkatkan Presatasi, Bisa Juga Digunakan Oleh Satker Dari Daerah Ptwp Di Wilayah Jakarta Baik Yang Di Tingkat Banding Maupun Tingkat Pertama.

      diakhir Sambutannya, Prof. Syarifuddinberharap Agar Nilai-nilai Positif Tercipta Di Lapangan Ini, Agar Fasilitas Olahraga Ini Menjadi Wadah Kita Membangun Kebersamaan, Sportifitas, Serta Menjadi Tempat Di Mana Talenta-talenta Muda Peradilan Diasah, Sekaligus Menjadi Tempat Mana Kita Bertemu Dan Mempererat Silaturahmi, Sehingga Ikatan Persaudaraan Di Antara Kita Semakin Kuat.

      acara Diakhiri Dengan Penandatanganan Prasasti Oleh Ketua Mahkamah Agung, Didampingi Wakil Ketua Mahkamah Agung Budang Yudisial, Ketua Umum Ptwp Pusat Dan Plt. Sekretaris Mahkamah Agung.

      hadir Pada Acara Tersebut, Para Ketua Kamar Pada Mahkamah Agung, Panitera Mahkamah Agung, Pejabat Eselon I Mahkamah Agung, Pengurus Dan Anggota Ptwp Mahkamah Agung, Serta Para Undangan Lainnya. (enk/pn/photo: Yrz,alf).

    • Lantik Kepala Pengadilan Militer Tingkat Banding, Kma Ingatkan Ekspetasi Publik Terhadap Pengadilan, Ibarat Hidup Diruang Kaca Yang Transparan

      jakarta-humas: Di Tengah Tingginya Ekspektasi Publik Terhadap Lembaga Peradilan, Terlebih Di Era Keterbukaan Informasi Seperti Sekarang Ini, Kita Ibarat Hidup Di Suatu Ruang Kaca Yang Transparan, Di Mana Semua Mata Bisa Memandang, Dan Semua Orang Bisa Memberi Penilaian Terhadap Kinerja Yang Kita Lakukan. Di Saat Seperti Inilah, Kepemimpinan Yang Kokoh Amat Kita Butuhkan Untuk Membangun Integritas Hakim Dan Aparatur Peradilan. Perlu Kita Camkan Bersama, Bahwa Memelihara Integritas Adalah Harga Mati, Tanpa Integritas, Kehormatan Kita Akan Mati!

      demikian Disampaikan Oleh Ketua Mahkamah Agung Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.h., M.h Dalam Pidato Pelantikan Kepala Pengadilan Militer Utama Dan Kepala Pengadilan Militer Tinggi, Pada Hari Selasa 23 April 2024, Bertempat Diruang Kusumaatmadja Lantai 14 Gedung Mahkamah Agung.

      lebih Lanjut Ketua Mahkamah Agung Mengatakan Pemimpin Di Pengadilan Militer Juga Turut Andil Menjaga Disiplin Di Dalam Barisan Angkatan Bersenjata, Sehingga Setiap Pelanggaran Terhadap Hukum Yang Dilakukan Oleh Prajurit Dapat Diminimalisir Dan Diselesaikan Secara Tegas, Adil, Efisien Dan Transparan. Untuk Itu, Dibutuhkan Suatu Kualitas Kepemimpinan Yang Khas, Yang Berintegritas Tinggi, Kemampuan Bekerja Dalam Tekanan, Kemampuan Komunikasi Yang Baik, Dan Keberanian Untuk Mengambil Keputusan Sulit Ketika Diperlukan.

      menurutnya, Kepemimpinan Di Pengadilan Militer Tidak Hanya Membutuhkan Keahlian Hukum Yang Mendalam, Tetapi Juga Kepekaan Terhadap Aspek-aspek Khusus Yang Terkait Dengan Hukum Kemiliteran. Pemimpin Di Pengadilan Militer Harus Memahami Kode Etik, Aturan, Dan Tata Cara Yang Berlaku Di Dalam Kehidupan Militer, Di Samping Mampu Memastikan Bahwa Proses Hukum Berjalan Sesuai Dengan Prinsip-prinsip Keadilan Dan Hak Asasi Manusia.

      seorang Pemimpin Yang Baik Bukan Hanya Dituntut Untuk Mampu Memberikan Instruksi Dan Perintah, Namun Juga Harus Mampu Memberikan Contoh Keteladanan Yang Baik Bagi Seluruh Anggotanya. Petuah Lama Selalu Mengingatkan Kita: The Most Effective Leader Is One Who Leads By Example, Not Just By Instructions (pemimpin Yang Paling Efektif Adalah Mereka Yang Memberikan Contoh, Bukan Sekedar Instruksi), Ujar Mantan Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung.

      diakhir Sambutannya, Prof Syarifuddin Berharap Kepada Bapak Dan Ibu Yang Baru Saja Dilantik, Agar Mampu Menjalankan Fungsi Kawal Depan (voor Post) Secara Maksimal, Dalam Rangka Mengawasi Perilaku Dan Etika Aparatur Peradilan Militer Dalam Melaksanakan Tugas. Demikian Juga Kepada Para Pimpinan Pengadilan Tingkat Banding Pada Umumnya. Saya Ingin Berpesan, Bahwa Seorang Pimpinan Di Pengadilan Tingkat Banding, Harus Peka Terhadap Setiap Laporan Dan Pengaduan, Atas Pelanggaran Disiplin Dan Pelanggaran Kode Etik, Yang Berpotensi Merusak Kehormatan Dan Nama Baik Pengadilan.

      adapun Kepala Pengadilan Militer Utama Dan Kepala Pengadilan Militer Tinggi Yang Dilantik Sebagai Berikut :

      1. Laksma Tni Ismu Edy Aryanto, S.h., M.h

      Sebagai Kepala Pengadilan Militer Utama

      2. Laksma Tni Tuty Kiptiani, S.h., M.h

      Sebagai Kepala Pengadilan Militer Tinggi Ii Jakarta

      3. Laksma Tni Hari Aji Sugianto, S.h., M.h

      Sebagai Kepala Pengadilan Militer Tinggi I Medan

      4. Brigjen Tni Dr. Esron Sinambela, S.s., S.h., M.h

      Sebagai Kepala Pengadilan Tinggi Iii Surabaya

      acara Pelantikan Ini Juga Dihadiri Oleh Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial, Para Ketua Kamar Pada Mahkamah Agung, Pejabat Eselon I Dan Ii Dilingkungan Mahkamah Agung, Ketua Dharmayukti Karini Mahkamah Agung, Serta Para Undangan Lainnya. (humas)

    • Suharto Terpilih Menjadi Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial

      jakarta-humas: Mengisi Kekosongan Posisi Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, Pasca Dr. Sunarto S.h., M.h., Dilantik Menjadi Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Pada 3 April 2023 Lalu, Mahkamah Agung Menyelenggarakan Sidang Paripurna Khusus Dengan Agenda Tunggal Pemilihan Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial Pada Senin, 22 April 2024 Di Balairung Mahkamah Agung.

      sidang Yang Dibuka Dan Terbuka Untuk Umum Ini Dipimpin Langsung Oleh Ketua Mahkamah Agung Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.h., M.h. Warga Peradilan Di Seluruh Indonesia Serta Masyarakat Indonesia Dan Dunia Bisa Menyaksikan Secara Langsung Proses Pemilihan Ini Melalui Tayangan Langsung Di Kanal Youtube Mahkamah Agung.

      pemilihan Ini Diikuti Oleh Seluruh Hakim Agung Yang Berjumlah 51 Orang. Namun Berdasarkan Daftar Hadir Terdapat 47 Orang Hakim Agung Yang Hadir Pada Sidang Tersebut, Dengan Rincian 46 Hadir Secara Langsung Di Ruang Kusumah Atmadja Dan 1 Orang Hadir Di Lantai 12 Karena Alasan Sakit. Adapun 4 Orang Hakim Agung Lainnya Tidak Hadir. Meskipun Demikian Sidang Memenuhi Kuorum Untuk Dilaksanakan.

      seluruh Hakim Agung Yang Hadir Tersebut Memiliki Hak Untuk Memilih Dan Dipilih Menjadi Wakil Ketua Mahkamah. Hal Ini Berdasarkan Uu No 14 Tahun 1985 Tentang Mahkamah Agung Ri Sebagaimana Telah Diubah Dan Ditambah Dengan Uu Ri No 5 Tahun 2004, Dan Terakhir Uu Ri No 3 Tahun 2009 Yang Menetapkan Bahwa Ketua Dan Wakil Ketua Mahkamah Agung Dipilih Dari Dan Oleh Hakim Agung.

      sebelum Pemilihan Digelar, Bersamaan Dengan Undangan Sidang Paripurna Khusus, Panitia Memberikan Formulir Kebersediaan Menjadi Calon Wakil Ketua Mahkamah Agung Kepada Seluruh Hakim Agung. Dari 51 Hakim Agung Terdapat Lima Nama Hakim Agung Yang Menyatakan Kesediaannya Menjadi Calon Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, Berikut Adalah Kelima Nama Mereka Yang Disusun Seusia Abjad:

      Dr. Hamdi, S.h., M.hum. Prof. Dr. H. Haswandi, S.h., S.e., M.hum., M.m. Dr. Irfan Fachruddin, S.h., Cn. Dr. Pri Pambudi Teguh, S.h., M.h. Suharto, S.h., M.hum.

      ketika Proses Pemilihan Akan Dimulai, Ketua Mahkamah Agung, Prof. Dr. M. Syarifuddin Menyampaikan Bahwa Untuk Menjaga Netralitas Sebagai Ketua, Maka Ia Tidak Menggunakan Hak Pilihnya. Meskipun Begitu Ia Menegaskan Tetap Mendukung Proses Pemilihan Dan Mendukung Siapapun Yang Akan Terpilih Nantinya.

      berikut Adalah Perolehan Suara Pada Putaran Pertama,

      Dr. Hamdi, S.h., M.hum. Mendapatkan 4 Suara Prof. Dr. H. Haswandi, S.h., S.e., M.hum., M.m. Meraih 10 Suara Dr. Irfan Fachruddin, S.h., Cn. Meraih 7 Suara Dr. Pri Pambudi Teguh, S.h., M.h. Meraih 8 Suara Suharto, S.h., M.hum Meraih 16 Suara

      dan Terdapat Satu Suara Tidak Sah Dan Satu Suara Abstain.

      karena Belum Memenuhi Kuorum, Maka Pimpinan Sidang Memutuskan Untuk Melakukan Sidang Putara Kedua Dengan. Pada Putaran Kedua Ini Menyisakan Dua Calon Yang Meraih Suara Terbanyak Yaitu Haswandi Meraih 22 Suara Dan Suharto Meraih 24 Suara. Dengan Demikian, Suharto Disahkan Oleh Ketua Ma Sebagai Wakil Ketua Ma Bidang Non-yudisial Terpilih Periode 2024-2029.

      dalam Sambutannya, Suharto Mengucapkan Terima Kasih Kepada Semua Hakim Agung Yang Telah Memilih Dirinya Untuk Mendampingi Ketua Mahkamah Agung. Ia Mengatakan Bahwa Ia Tidak Bisa Membayangkan Pekerjaan Ke Depan Seperti Apa, Karena Memang Itu Bukan Bidangnya, Namun Ia Akan Berusaha Sebaik Mungkin Dengan Banyak Bertanya Kepada Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial Sebelumnya Dr. Sunarto, S.h., M.h. Yang Saat Ini Menjabat Sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial.

      saya Tidak Membayangkan Ke Depannya Akan Seperti Apa, Tapi Alhamdulillah Masih Ada Mantan Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial Sebelumnya Yang Bisa Saya Tanya, Yang Bisa Memberikan Arahan Pada Saya. Inilah Yang Menguatkan Hati Saya Dalam Menjaga Marwah Mahkamah Agung Ke Depan Kata Suharto Dengan Suara Bergertar.

      pada Kesempatan Yang Sama, Ketua Mahkamah Agung Dalam Sambutannya Mengatakan Selamat Kepada Suharto Yang Telah Terpilih. Ia Berharap Suharto Dapat Mengemban Tugas Dan Amanah Yang Dipercayakan Kepadanya Selama 5 Tahun Mendatang Dengan Baik. Ia Berharap Suharto Bisa Membawa Perubahan Positif Bagi Mahkamah Agung Dan Lembaga Peradilan Ke Depan.

      Sekilas Tentang Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial Terpilih

      suharto Merupakan Hakim Agung Kelahiran Madiun 13 Juni 1960. Ia Dilantik Menjadi Hakim Agung Oleh Ketua Mahkamah Agung Pada Selasa 19 Oktober 2021. Pada Awal 2023 Lalu, Alumnus Universitas Jember (1984) Dan Universitas Merdeka Malang (2003) Tersebut Dipercaya Menjadi Juru Bicara Mahkamah Agung Menggantikan Andi Samsan Nganro Yang Telah Memasuki Masa Purnabakti. Pada Tahun Yang Sama, Suharto Dipercaya Mengemban Amanah Sebagai Ketua Kamar Pidana Yang Dilantik Oleh Ketua Mahkamah Agung Pada 23 Oktober 2023 Menggantikan Suhadi Yang Telah Memasuki Masa Purnabakti.

      beberapa Jabatan Yang Pernah Diembannya Sebelum Terpilih Menjadi Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial Adalah Panitera Muda Pidana Mahkamah Agung, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Makassar, Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Samarinda, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Dan Lain-lain. (azh/rs/photo:adr,alf,yrz)