berakhlak
logo

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Negeri Muara Bulian

Jl. Jend. Sudirman No.1, Rengas Condong, Muara Bulian, Kab. Batang Hari, Jambi 36613

Rapat Evaluasi Kinerja Bulan Desember 2024

Rapat Evaluasi Kinerja Bulan Desember 2024

Muara Bulian, Jumat 27 Desember 2024.
Bertempat di Ruang Sidang Cakra, telah dilaksanakan Rapat Evaluasi Kinerja Bulan Desember 2024. Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Muara Bulian, Ibu Hj. Annisa Brigdestirana, S.H., M.H. Rapat tersebut diikuti oleh Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Pejabat Struktural dan Fungsional, Para Pelaksana dan PPNPN.

Adapun yang menjadi hal-hal pokok yang dibahas dalam rapat tersebut, yakni pembinaan integritas oleh Ibu Ketua Pengadilan, pencapaian capaian kinerja Pengadilan, dan hal-hal yang perlu diperhatikan dan ditingkatkan demi tercapainya target-target kinerja Pengadilan Negeri Muara Bulian.

Selanjutnya Hakim-hakim Pengawas Bidang tiap Bagian menyampaikan temuan hasil pengawasan masing-masing bidang dan mengingatkan kepada setiap bagian untuk segera menindak lanjuti temuan-temuan tersebut.




«


NILAI SPAK NILAI SKM

 

  • Berita Terbaru Mahkamah Agung